Taman Dolan, Kombinasi Sempurna Outbound dan Homestay

Taman Dolan menawarkan kenyamanan dengan pilihan homestay berkonsep pedesaan dan wahana yang seru.

Deskripsi

Taman Dolan merupakan desa wisata alam yang menawarkan berbagai pilihan menarik untuk liburan atau event spesial. Ada pilihan untuk menginap di homestay, kolam renang, resto dan cafe, outbound, river tubing, hingga jeep adventure. Tempat ini cocok untuk aktivitas seru bersama keluarga maupun rekan kerja dalam membangun bonding. Yuk, cari tahu apa saja yang ditawarkan oleh desa wisata alam satu ini! Homestay Penginapan di Taman Dolan memiliki konsep rumah tradisional dengan nuansa asri, sejuk, dan juga nyaman. Ruang kamar tidurnya khas tradisional Jawa Timur yang memiliki view persawahan. Total ada 25 jenis rumah yang bisa dibooking dengan tipe tempat tidur Double atau Twin. Setiap jenis rumah dibagi berdasarkan kapasitas yang tersedia mulai dari kategori grup, keluarga, hingga standar. Kategori barak untuk rombongan dengan kapasitas 12-24 orang per rumah. Kemudian ada kategori family tersedia dengan kapasitas 4-6 orang tiap kamar. Sementara kategori standar, masing-masing rumah memiliki 20 kamar dengan kapasitas 2-3 orang per kamarnya. Fasilitas di Taman Dolan Selain memiliki cottage yang nyaman, tempat ini juga terkenal akan kolam renangnya. Berbeda dengan tempat lain, kolam renang di sini tidak menggunakan kaporit. Airnya berasal dari sumber mata air alami sehingga sangat jernih dan segar. Total ada 5 kolam renang yang terbagi menjadi area anak-anak dan dewasa. Ada juga Warung Ingkung yang memiliki menu khas dan juga Suargo Cafe. Suargo Cafe memiliki konsep di pedesaan seperti Ubud Bali dengan pilihan tempat duduk indoor dan outdoor. Cafe ini memiliki sarana lengkap mulai dari mushola, toilet, hingga gazebo untuk bersantai. Uniknya, Anda bisa pesan makan di seluruh area penginapan. Caranya cukup dengan scan QR code yang tertempel di meja atau tempat lain. Wahana Taman Dolan menawarkan wahana yang terbagi menjadi 3 bagian yakni outbound, river tubing, dan jeep adventure. Untuk outbound, tersedia pilihan bagi peserta anak-anak dan orang dewasa. Sementara pilihan river tubing menjadi aktivitas seru bagi anak-anak dan orang dewasa untuk merasakan keseruan dalam menyusuri sungai menggunakan ban kendaraan bagian dalam. Tentunya safety dari setiap wahana yang ditawarkan menjadi prioritas pihak penginapan. Anda tertarik untuk mengadakan outbound ataupun acara besar untuk keluarga maupun korporat? Malang Entertainment bisa menjadi pilihan terbaik. Tim kami yang solid dan profesional dengan pengalaman lebih dari 10 tahun akan membantu mewujudkan acara yang seru dan menarik.


Perusahaan anda berencana mengadakan family gathering ke Malang & Batu? Malang Entertainment hadir sebagai solusi dengan tim profesional dan solid - yang memberikan ide segar dan menarik, serta mempersiapkan dengan seksama event spesial Anda

dilihat 47 kali